HONDA PCX | Indonesia

2010-03-02 21:26:02
3998honda-pcx_boyo1.jpgMuda, energik, cantik dan juga punya bodi indah! Itu kalau pikiran ini tertuju pada Cinta Laura. Ya, artis dan penyanyi muda yang juga duta Honda BeAT. Tapi hal serupa juga muncul ketika melihat sosok Honda PCX asli bawaan Thailand ini. Semuanya, serba yang disebutkan di atas!



Muda! Itu kesan yang pertama timbul ketika jemari ini menggenggam erat grip gas untuk mengajak PCX berlari. Dibekali teknologi mesin terkini, skubek yang mempunyai sistem bahan bakar injeksi (PGM-FI) ini begitu nyaman dikendarai.3999honda-pcx_boyo2.jpg



Tempat pijakan kaki yang panjang, memberikan pengendara berbagai pilihan gaya riding. Ingin santai, kaki tinggal diselonjorkan hingga ujung dek terdepan. Tapi, jika ingin sigap, kaki cukup dipijakan ke tengah dek.

PCX juga siap menaklukan tikungan tanpa khawatir ada penolakan. Dengan peredam kejut ganda di belakang dan adanya tangki bensin di dek tengah, terasa stabil. Tak ada geol kanan atau kiri, grip gas pun berani dibuka dalam. Terlebih, dengan ban depan 90/90-14 dan belakang 100/90-14, makin bikin pede manuver. Lebar cuy! Seperti menyatu ketika diajak ‘berdansa’.

4000honda-pcx_boyo3.jpgMantapnya lagi, PCX mengaplikasi fitur idling stop. Sebenar nya, fitur ini punya peran aktif buat keamanan lho. Iya, ketika berhenti di lampu merah misalnya. Dengan mengaktifkan tombol ke posisi idling stop di panel setang kanan, maka mesin akan mati sendirinya dalam 3 detik. Tapi, begitu grip gas kembali diputar lebih dalam, maka mesin akan kembali hidup tanpa menekan tombol elektrik starter.

Energik! Meski skubek berbagasi luas ini punya berat kosong 124,9 kg, tapi handling yang diberikan tergolong lincah. Entakan power dari mesin SOHC 124,9 cc yang diaplikasi cukup mendorong tubuh.
4001honda-pcx_boyo4.jpg
Kecepatan 0 – 60 km/jam, cepat diraih. Rasanya, darah muda PCX sangat bergejolak. Maklum, kompresi yang diadopsi cukup tinggi. Yap, 11 : 1. Pastinya, minuman wajib mesin berpiston 52,4 mm dan stroke 57,9 mm ini kudu bahan bakar oktan 92 keatas tuh.

Tidak sekadar punya bodi yang indah, tapi Cinta Laura, eh, maaf, PCX juga tampil cantik. Meski bodi tergolong semok, tapi lekuk yang ada memberi aksen sendiri. Ditambah lagi desain head lamp yang diusung, makin cantik! Desain lebar namun memanjang ke atas. Di buritan, aplikasi stoplamp dobel dan sein terpisah. Dengan semua yang ditawarkan PCX, rasa hati jadi teringat Cinta Laura yang selalu memukau disetiap penampilannya.

Oh ya! Sobat yang sudah tak sabar meminang ini, coba tengok di showroom motor CBU Pro Bike di Jl. Panjang, Arteri Kelapa Dua, No. 88A, Kebun Jeruk, Jakarta Barat. Telepin (021) 5309051. Dijual Rp 38 juta (OTR). Mantabb...

Penulis/Foto : Eka/Boyo sumber motorplus-online.com editeng riyawan tanafas hobitantik.blogspot.com
HONDA PCX | Indonesia HONDA PCX | Indonesia Reviewed by beuritberdasi on 07.40 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.